Jasa Instalasi Openstack
Openstack adalah sebuah project yang bersifat open source dan difungsikan sebagai platform untuk cloud computing atau komputasi awan. Openstack dirancang agar kapasitasnya mudah diperbesar dan mudah diterapkan secara sederhana. Jasa Instalasi Openstack akan membantu pemasangan beberapa komponen penting karena dirancang menggunakan arsitektur modular.
Apa Saja Komponen yang Dipasang oleh Jasa Instalasi Openstack?
- Swift-Object Storage
Swift adalah komponen Object Storage yang ada di dalam Openstack. Swift bisa menerima dan menyimpan data yang begitu banyak dan bisa di-scale secara mudah. Switch sangat ideal digunakan untuk menyimpan data yang tidak terstruktur dan bisa berkembang tanpa adanya batas.
- Horizon-Dashboard
Horizon adalah tampilan dashboard yang digunakan untuk Openstack. Komponen Horizon menyediakan interface atau antarmuka web yang bisa digunakan untuk seluruh komponen dalam Openstack. Komponen yang dimaksud antara lain Swift, Nova, Keystone dan lain-lain. Horizon juga merupakan implementasi untuk dashboard OpenStack. Komponen ini dibuat dengan platform Django yang memiliki konsep extensible menggunakan komponen yang bersifat reusable.
- Nova-Komputasi (Compute)
Nova yaitu komponen yang dipasang oleh jasa instalasi Openstack, berguna dalam mengatur proses serta alokasi CPU bagi setiap jenis virtual machine. Komponen Nova termasuk komponen utama yang ada di sistem IaaS. Hal ini dikarenakan Nova yang mengatur alokasi CPU dan proses bagi setiap VM.
Berikut adalah karakteristik Nova:
- Open Standard: merupakan implementasi referensi bagi setiap API dengan community-driven. API Compatibility: termasuk API yang relevan dan kompatibel terhadap beragam sistem populer, salah satunya Amazon EC2
- Component based architecture: fungsinya supaya bisa menambahkan fitur serta perubahan skema atau behaviour
- Recoverable: kegagalan menjadi mudah ditanggulangi, di0debug dan di-diagnosis
- Fault-Tolerant: suatu proses terisolasi agar bisa terhindar dari kegagalan dikarenakan efek cascading failures atau domino
- Highly available: bisa menyesuaikan terhadap penambahan scale atau beban komputasi
- .Glance-Image Service
Komponen yang dipasang oleh jasa instalasi Openstack ini menyediakan dan menyimpan virtual machine image sehingga bisa digunakan untuk boot record yang dilakukan virtual machine. Image dapat memasukan data dalam block storage.
- Quantum (Neutron) – Networking
Neutron atau quantum adalah komponen yang digunakan untuk menyediakan servis konektivitas seperti Neutron untuk melakukan kendali terhadap network yang memiliki keterlibatan dengan virtual machine. Adapun fungsinya adalah mengatur subnet atau jaringan load-balancer, router, floating IP dan gateway. Neutron juga termasuk elemen yang kerap banyak bersentuhan pada konsep SDN.
- Cinder-Block Storage
Cinder adalah komponen storage pada Nova. Cinder bisa memberikan akses untuk admin yang mengatur keperluan media penyimpanan. Jasa inslatasi Openstack memasang Cinder agar bisa melakukan virtualisasi pada kumpulan perangkat dari block storage. Selain itu juga memberikan akses terhadap elemen compute dalam penggunaan resource tersebut walaupun tidak diketahui storage yang sedang digunakan.
- Heat-Orchestration
Heat adalah project utama untuk orchestration. Melalui program orchestration, seluruh komponen dari aplikasi dan infrastruktur dalam cloud Openstack menjadi penengan antara mesin dan manusia.
- Trove – Database
Trove adalah komponen berupa Database-as-a-service bagi Openstack. Administrator database atau user bisa mengatur database-database instance menyesuaikan kebutuhan.
- Multi-tenancy:
Jasa instalasi Openstack Multi-tenancy membuat pemisahan terhadap cluster K8S untuk memanfaatkan OpenStack Projects. Adapun tim pengembangan yang mempunyai kontrol penuh terhadap sumber daya cluster pada proyek dan tidak terdapat visibilitas untuk proyek atau tim dalam pembangunan lainnya.
Hubungi Pilar Cloud Solution untuk solusi terbaik jasa Manage Cloud, Jasa Setting dan Installasi Cloud untuk berbagai kebutuhan bisnis dan perusahaan Anda.